Informasi Seputar Kota Cimahi

Jumat, 16 September 2011

Cimahi Jadi Proyek Percontohan Sistem Penjaminan Mutu dalam Pelayanan Publik

Kota Cimahi menjadi satu dari lima kabupaten/kota di Indonesia dan satu-satunya di Jawa Barat yang dipilih Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (Kemenpan) sebagai proyek percontohan perumusan dan penerapan ISO 9001:2008 tentang sistem penjaminan mutu (SPM) dalam pelayanan publik. Selama ini SPM baru bisa diterapkan dalam level terbawah, seperti sekolah dan puskesmas. Belum menyentuh level SKPD serta Kepala Daerah.

Empat daerah lain yang digandeng Kemenpan adalah Pekalongan, Wonosobo, Bantul, serta Jombang. Di kelima daerah tersebut, proyek perumusan sekaligus penerapan SPM ditargetkan tuntas pada 2012. Hasil akhir berupa ‘Manual Mutu’, sebuah panduan pengelolaan pelayanan publik. Panduan inilah yang nantinya akan ditawarkan kepada daerah-daerah lain di seluruh Indonesia sebagai bagian dari program nasional berupa reformasi birokrasi.

“Dengan Manual Mutu itu nanti, kemajuan dan keberhasilan sebuah daerah tidak akan tergantung pada kepala daerah atau kepala dinasnya. Ada sistem dan panduan yang bisa dirujuk sehingga berapa kali pun kepala daerah ganti, kinerja birokrasi tetap berjalan optimal,” kata Hendrumal Panjaitan, Asisten Deputi Pemerintahan Umum, Hukum, dan Keamanan Bidang Pelayanan Publik Kemenpan, Kamis (15/9).

Menurut Hendrumal, Kemenpan akan melakukan pendampingan di lima daerah tersebut hingga proyek tuntas tahun depan. Ketika sudat tersusun Manual Mutu, masing-masing Pemda bisa membuat payung hukum untuk produk tersebut, bisa berupa Perda atau Perwal. “Itu terserah masing-masing daerah,” ujarnya.

Sekretaris Daerah Kota Cimahi Encep Saepulloh mengungkapkan, dalam proyek percontohan ini, selama tiga bulan pertama, prioritas diberikan kepada pelayanan bidang kesehatan. “Sesudah itu, SPM ini akan diterapkan ke semua SKPD karena inti dari seluruh birokrasi adalah layanan publik. Karena itu SPM yang akan dibuat bisa diterapkan di semua dinas,” ungkapnya.

Menurut Saepulloh, beberapa layanan publik di Kota Cimahi sesungguhnya telah menerapkan prinsip-prinsip SPM. Namun, kini seluruh prinsip yang telah diterapkan tersebut mesti dicatat untuk dijadikan panduan. Ia mencontohkan pelayanan kesehatan di Puskesmas Cipageran yang telah berjalan dengan optimal.
Share:

0 comments:

BUKU CPNS 2021