Informasi Seputar Kota Cimahi

Kamis, 11 Agustus 2011

Cimahi Incar Penghargaan Adi Upaya Puritama

Kota Cimahi berpeluang menyabet penghargaan Adi Upaya Puritama yang ketiga kalinya secara berturut-turut untuk kategori kota sedang. Salah satu indikator penilaian penghargaan di bidang penataan permukiman ini adalah, penataan permukiman penduduk dengan pola permukiman vertikal. Selain Kota Cimahi, dua daerah lainnya di Jawa Barat yang juga sedang dalam penilaian yaitu Kota Bandung dan Kab. Bandung.

Anggota tim penilai dan verifikasi Adi Upaya Puritama, Iskandar menilai, sebagai kota yang pernah dua kali menyandang penghargaan, semestinya Cimahi lebih matang dalam segala persiapan. Sehingga peluang untuk menyandang Adi Upaya Puritama lebih besar dibandingkan kota lainnya.

"Cimahi telah dua kali mendapatkan penghargaan Adi Upata Puritama. Bila dilihat dari potensi dan persiapannya, Cimahi berpeluang mendapatkan penghargaan tersebut untuk ketiga kalinya," katanya usai verifikasi di ruang pertemuan wali kota, kantor Pemkot Cimahi, Jln. Rd. Demang Hardjakusumah, Selasa (9/8).

Apabila berhasil menyandang penghargaan serupa untuk yang ketiga kalinya, maka Kota Cimahi akan diajukan oleh Kementerian Perumahan Rakyat untuk mengikuti lomba dalam penataan permukiman tingkat internasional dalam rangka Hari Habitat Internasional.

Iskandar menjelaskan, indikator dalam penjurian Adi Upaya Puritama di antaranya mengenai rencana strategis daerah, penilaian oleh asosiasi, pengembangan perumahan, kelembagaan, pembiayaan dalam pengembangan perumahan, pemberdayaan untuk kemitraan, dan inovasi.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi, Encep Saepulah menyebutkan, target Kota Cimahi tahun ini harus menjadi yang terbaik. "Dari data yang disampaikan, sudah memungkinkan untuk menjadi yang terbaik, tinggal realisasinya di lapangan. Selain melihat di lapangan, kami akan melakukan ekspos di kantor Kementerian Perumahan Rakyat di Jakarta," katanya.

Dalam mencapai target tersebut beberapa langkah pembenahan permukiman dilakukan lewat inovasi bedah rumah, perbaikan drainase, memiliki masterplan sanitasi serta pola pemukiman vertikal terkait laju pertumbuhan penduduk di Kota Cimahi. (B.109)**
Share:

0 comments:

BUKU CPNS 2021