Informasi Seputar Kota Cimahi

Rabu, 13 Juli 2011

Beras Pandanwangi dan Ketan Putih Mulai Langka di Cimahi


Telah berlalunya musim panen dan kemarau yang cukup panjang, menyebabkan stok beras jenis pandanwangi dan ketan putih mulai langka sejak dua bulan terakhir di beberapa pasar tradisional Kota Cimahi.

Pedagang Pasar Antri Opan Muharam mengatakan, kelangkaan tersebut terjadi karena suply dari petani berkurang terus. Alhasil, harga jual pandan wangi meningkat dari Rp 7.500 menjadi Rp 8.000 per kilogram.

Sementara ketan putih naik sampai Rp 8.500 per kilogram. Meski stok masih mencukupi, kata Opan, beras jenis IR juga mengalami kenaikan harga dari Rp 6.000 hingga Rp 7.000 per kilogram saat ini. “Untuk IR, hampir setiap hari harganya naik, hari ini saja naik Rp 100/kilogram,” katanya, Senin (11/7).

Berdasarakan hasil pantauan Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindagtan) Kota Cimahi sebelumnya, harga beras memang sudah mulai mengalami kenaikan rata-rata sepuluh persen. Kenaikan terjadi di Pasar Cimindi, Pasar Antri, Pasar Atas Lama, dan Pasar Baros.

Kendati demikian Kepala Diskopindagtan Kota Cimahi Sri Nurul Handayani juga menjamin bahwa stok sembilan bahan pokok (sembako) aman hingga menjelang Idulfitri nanti. Namun, ia mengakui tidak bisa memperkirakan kenaikan harga sembako menjelang puasa dan Idulfitri nanti. Pasalnya, kenaikan harga sangat bergantung pada jumlah permintaan.

“Untuk komoditas lain seperti daging, telur, minyak goring, terigu, dan lainnya belum mengalami kenaikan. Kenaikan tentu akan ada, tapi kita berupaya untuk menekannya agar tidak melonjak drastis,” ucapnya.



Share:

0 comments:

BUKU CPNS 2021